Thursday, October 15, 2009

Penemu Radio











Guglielmo Marconi
tahun 1874 di Bologna, Itali. Penemu radio ini awalnya mendapat pendidikan privat dari seorang guru. Tahun 1894 tatkala usianya menginjak dua puluh, Marconi mulai membaca percobaan-percobaan yang telah dilakukan oleh Heinrich Hertz. Percobaan-percobaan tersebut dengan gamblang mendemonstrasikan adanya gelombang elektromagnetik yang tak tampak oleh mata, bergerak lewat udara dengan kecepatan suara.

Marconi lantas tergugah dengan ide bahwa gelombang tersebut bisa dimanfaatkan untuk mengirim signal melintasi jarak jauh tanpa lewat kawat yang menyediakan banyak kemungkinan berkembangnya komunikasi yang tak bisa dijangkau telegram. Misalnya, dengan cara ini berita-berita dapat dikirim ke kapal di tengah laut.

Tahun 1895, setelah setahun kerja keras, Marconi berhasil memprodusir peralatan yang diperlukan.
Tahun 1896 alat penemuannya diperagakan di Inggris dan memperoleh hak paten pertamanya. Marconi lantas mendirikan perusahaan "Marconi" pertama dikirim tahun 1898.
Tahun berikutnya telah sanggup mengirim berita tanpa lewat kawat menyeberang selat Inggris. Meskipun patennya yang terpenting diperolehnya tahun 1900, Marconi meneruskan pembuatan dan mempatenkan banyak penyempurnaan-penyempurnaan atas dasar penemuannya sendiri. Di tahun 1901 dia berhasil mengirim berita radio melintasi Samudera Atlantik, dari Inggris ke Newfoundland.

Makna penting dari penemuan barunya secara dramatis dilukiskan di tahun 1909 tatkala kapal S.S. Republic rusak akibat tabrakan dan tenggelam ke dasar laut. Berita radio amat membantu, semua penumpang bisa diselamatkan kecuali enam orang. Pada tahun yang sama Marconi berhasil meraih Hadiah Nobel untuk penemuannya. Dan pada tahun berikutnya dia berhasil mengirim berita radio dari Irlandia ke Argentina, suatu jarak yang lebih dari 6000 mil.

Semua berita tersebut dikirim melalui tanda-tanda sistem kode Marconi. Sebagaimana diketahui, suara itu dapat dikirim lewat radio, tetapi hal ini baru bisa terlaksana sekitar tahun 1915. Penyiaran radio dalam skala komersial baru mulai awal tahun 20-an, tetapi kepopulerannya dan arti pentingnya tumbuh dengan amat cepatnya.

Sebuah penemuan yang hak patennya punya harga tinggi dengan sendirinya menimbulkan pertentangan di pengadilan. Tetapi, rupa-rupa tuntutan lewat pengadilan sirna melenyap sesudah tahun 1914 tatkala pengadilan mengakui hak-hak Marconi. Pada tahun berikutnya, Marconi melakukan pula penyelidikan penting di bidang gelombang pendek dan komunikasi microwave. Dia menghembuskan nafas terakhir di Roma tahun 1937.

Tetapi, penemuan radionya merupakan pembuka jalan penting terhadap terciptanya televisi, karena itu adalah layak menganggap Marconi punya saham juga dalam pengembangan televisi.

Tag : Radio;Televisi;Gelombang Radio;Penemu Radio;Marconi

Laba-laba













Laba-laba
, atau disebut juga labah-labah, adalah sejenis hewan berbuku-buku (arthropoda) dengan dua segmen tubuh, empat pasang kaki, tidak mempunyai sayap dan tidak mempunyai mulut pengunyah, namunmulut laba-laba berupa alat penghisap untuk menyedot cairan tubuh mangsanya.
Laba-laba merupakan hewan pemangsa (karnivora), bahkan kadang-kadang kanibal. Mangsa utama laba-laba adalah serangga.
Tidak semua laba-laba membuat jaring untuk menangkap mangsa, akan tetapi semuanya mampu menghasilkan benang --yakni helaian serat protein yang tipis namun kuat-- dari kelenjar (disebut spinneret) yang terletak di bagian belakang tubuhnya. Serat sutera ini amat berguna dalam membantu pergerakan laba-laba, untuk berayun dari satu tempat ke tempat lain, menjerat mangsa, membuat kantung telur, melindungi lubang sarang, dan lain-lain.

Laba-laba merupakan predator (pemangsa) penyergap, yang menunggu mangsa lewat di dekatnya sambil bersembunyi di balik daun, lapisan daun bunga, celah bebatuan, atau lubang di tanah yang ditutupi kamuflase. Beberapa jenis memiliki pola warna yang menyamarkan tubuhnya di atas tanah, batu atau pepagan pohon, sehingga tak perlu bersembunyi.


Tag : laba-laba,serangga,predator,hewan penghisap

Tuesday, October 13, 2009

Penemu Pesawat Terbang - Wright Bersaudara











Tansportasi menjadi lebih cepat berkat Wright bersaudara (Wright brothers).


Adalah Orville Wright (19 Agustus 1871 - 30 January 1948) dan Wilbur Wright (16 April 1867 - 30 May 1912) dua orang Amerika yang dicatat oleh dunia sebagai penemu pesawat terbang karena mereka berhasil membangun pesawat terbang yang pertama kali berhasil diterbangkan dan dikendalikan oleh manusia pada tanggal 17 Desember 1903. Dua tahun setelah penemuan, kedua Wright bersaudara mengembangkan 'mesin terbang' mereka ke bentuk pesawat terbang yang memakai sayap seperti yang sekarang kita kenal. Walaupun mereka bukan orang yang pertama kali membuat pesawat percobaan atau experiment, namun Wright bersaudara merupakan orang yang pertama menemukan kendali pesawat sehingga pesawat bisa terbang dengan sayap yang terpasang kaku dan bisa dikendalikan oleh manusia.


Terobosan yang paling besar adalah penemuan 'kontrol tiga sumbu' yang digunakan oleh semua pesawat terbang yang sekarang ini.
Keahlian mekanik diperoleh mereka dari bekerja di toko mereka yang penuh dengan mesin cetak, sepeda, motor dan mesin lainnya. Berawal dari sepeda mereka mendapat ide bahwa pesawat terbang yang tidak stabil dapat dikendalikan dengan latihan.
Wright bersaudara adalah dua dari tujuh orang bersaudara. Di sekolah dasar, Orville pernah dikeluarkan dari sekolah. Tahun 1878, ayah mereka membelikan 'helikopter' mainan yang terbuat dari bambu dan karet untuk memutar baling-baling nya. Wilbur dan Orville memainkannya hingga rusak, kemudian membuat mainan tersebut sendiri, mereka mengaku bahwa pengalaman bermain dengan helikopter bambu menjadi sumber bagi ketertarikan mereka terhadap mesin yang bisa terbang.

Alexander Graham Bell - Penemu Telepon











Jaman sekarang berkomunikasi antar manusia semakin mudah saja, adanya fasilitas telepon yang sangat membantu kita dalam kehidupan sehari-hari, bahkan telepon sudah menjadi bagian dari hidup seakan-akan tanpa telepon manusia menjadi ling lung gak tahu mau berbuat apa.

Lalu siapakah tokoh yang paling berjasa dibalik ini semua ?



Alexander Graham Bell. Pria kelahiran Edinburg, Scotland tanggal 3 Maret 1847 , berasal dari keluarga yang sangat memperhatikan kualitas pendidikan. Ayah Bell adalah seorang psikolog dan elocution bernama Alexander Melville Bell, sedangkan kakeknya Alexander Bell adalah seorang profesor dibidang elucution . Setelah menyelesaikan kuliahnya di University of Edinburg dan University College di London, Bell memutuskan untuk menjadi asisten ayahnya, membantu para penyandang cacat pendengaran untuk belajar berbicara dengan metode yang diterapkan oleh ayahnya, yaitu dengan memperhatikan posisi bibir dan lidah lawan bicara.

Pada saat dia bermukim di London, Bell sempat belajar tentang percobaan yang dilakukan oleh Herman Ludwig von Helmholtz berupa tuning fork dan magnet yang bisa menghasilkan bunyi yang terdengar nyaring. Kemudian baru pada tahun 1865 Bell memperdalam ilmu tentang suara yang keluar dari mulut saat berbicara. Bell semakin tertarik dengan segala sesuatu yang berhubungan dengan bunyi-bunyian, dia tidak keberatan ketika harus mengajar di Sarah Fuller, Boston, sekolah khusus penyandang tuli tahun 1870 sekaligus sebagai guru privat. Hampir seluruh hidupnya, Bell menghabiskan waktunya untuk mengurusi masalah pendidikan orang-orang yang cacat pendengaran bahkan kemudian dirinya mendirikan American Association to Promote the Theahing of Speech to the Deaf. Bell mulai melakukan penelitian dengan menggunakan phonatograph, multiple telegraph dan electric speaking telegraph dari tahun 1873 sampai 1976 yang dibiayai oleh dua orang ayah dari muridnya. Salah satu penyandang dananya adalah Gardiner Hubbard yang mempunyai seorang putri yang telinganya tuli bernama Mabel, wanita inilah yang dikemudian hari menjadi istri Bell. Di kemudian hari Bell mengungkapkan keinginannya untuk menciptakan suatu alat komunikasi dengan transmisi gelombang listrik. Bell pun mengajak temannya Thomas Watson untuk membantu menyediakan perlengkapannya. Penelitian itu dilakukan dengan menggunakan alat pengatur suara dan magnet yang berfungsi menghantarkan bunyi yang akan dikirimkan, peristiwa ini terjadi pada tanggal 2 Juni 1875. Akhirnya terciptalah karya Bell sebuah pesawat penerima telepon dan pemancar yang bentuknya berupa sebuah piringan hitam tipis yang dipasang di depan electromagnet. Baru pada tanggal 14 Februari 1876 Bell mematenkan hasil penemuannya, tapi oleh US Patent Office penemuan Bell ini baru resmi dipatenkan pada tanggal 7 Maret untuk “electric speaking telephone”.Bell terus memperbarui penemuannya dan untuk pertama kalinya dia berhasil mengirimkan suatu kalimat berbunyi “Watson, come here, I want you” pada tanggal 10 Maret 1876.


Tag:Teknologi;Kaos Telepon;Telepon Genggam;Penemu Telepon;Alexander Graham Bell

Monday, October 12, 2009

Apakah Daun Itu ?

Daun adalah salah satu dari organ tumbuhan yang tumbuh dari batang, pada umumnya memiliki warna hijau dan mempunyai fungsi utama sebagai penangkap energi dari cahaya matahari melalui fotosintesis. Asal warna hijau pada daun karena kandungan klorofil yaitu senyawa pigmen yang mempunyai peran dalam menyeleksi panjang gelombang cahaya dimana energinya diambil dalam fotosintesis.

Fungsi daun :
- Tempat terjadinya fotosintesis. Pada tumbuhan dikotil, terjadinya fotosintesis di jaringan parenkim palisade, sedangkan pada tumbuhan monokotil, fotosintesis terjadi pada jaringan spons.
- Sebagai organ pernapasan. Di daun terdapat stomata yang befungsi sebagai organ respirasi
- Tempat terjadinya transpirasi.
- Tempat terjadinya gutasi.
- Alat perkembangbiakkan vegetatif.


Anatomi Daun : (sumber wikpedia)





















Tag : daun,tumbuhan,fungsi daun,anatomi daun

Wednesday, July 1, 2009

TUNGGU KEJUTAN DARI KAMI

TUNGGU ...... ADA APA dI kAoS CerDas ..............